Archive for month: April, 2017
Presentasi Hasil Kajian Potensi Sampah Pasar menjadi Energi Listrik Tim PSEL UP45 di Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Provinsi DIY
/0 Comments/in Uncategorized/by wahyuYogyakarta, 16 Desember 2016. Tim PSEL UP45 mempresentasikan hasil kajian potensi sampah pasar menjadi energi listrik di Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan (DPUP) Provinsi DIY. Tim PSEL UP45 ditunjuk menjadi tim ahli untuk melalukan kajian potensi sampah pasar menjadi energi listrik melalui teknologi konversi anaerobic digestion (biogas) dan gasifikasi. Tim PSEL di pimpin oleh Direktur PSEL Wira Widyawidura, S.Si., M.Eng. yang juga merupakan Dosen Teknik Lingkungan UP45, Syamsul Ma’arif, S.T., M.Eng., Enda Apriani, S.T., M.Eng., dan M.Noviansyah Aridito, S.Pd., M.Sc.,. Pada kesempatan tersebut , Tim PSEL UP45 mempresentasikan hasil kajian potensi energy listrik dari sampah pasar di pasar Giwangan dan pasar Godean. Kajian dimulai dari pengambilan data volume sampah yang dihasilkan tiap hari di kedua pasar, pengambilan sampel sesuai standar SNI dan IPCC, uji laboratorium , dan analisis skema teknologi konversi untuk mengetahui estimasi potensi energy listrik. Kajian teknis, ekonomi, social dan lingkungan juga dilakukan untuk mengetahui sustainabilitas jika akan diimplementasikan. Selain itu, juga dipaparkan kendala-kendala teknis dan non teknis yang dapat mempengaruhi keberlanjutan program. Pada kesempatan tersebut hadir pula perwakilan dari BLH Sleman, BLH Kota, DInas Pasar Giwangan, Dinas Pasar Godean.
Penyerahan SK Penyelenggaraan Program Studi Teknik Lingkungan di Kopertis V
/0 Comments/in Uncategorized/by wahyu
Yogyakarta, 30 Desember 2016. Universitas Proklamasi 45 (UP45) Yogyakarta mendapatkan undangan dari Kopertis V dalam rangka penyerahan SK Penyelenggaraan Program Studi Teknik Lingkungan. Pada acara tersebut, UP45 diwakili oleh Syamsul Ma’arif, S.T., M.Eng., selaku Wakil Rektor I, Prof. Imam Chuseno selaku perwakilan Yayasan Universitas Proklamasi 45. Penyerahan SK dilakukan oleh Pimpinan Kopertis V dan diterima oleh pihak UP45. Dengan diserahkannya SK Penyelenggaraan Program Studi Teknik Lingkungan dengan No. 492/KPT/I/2016 , maka Prodi Teknik Lingkungan UP45 secara resmi dapat menyelenggarakan perkuliahan dan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Pada acara penyerahan SK Penyelenggaraan Prodi Baru tersebut, UP45 diharapkan dapat menghasilkan sarjana Teknik Lingkungan yang memberikan kontribusi untuk kemajuan bangsa, khususnya di bidang pengelolaan lingkungan. Universitas Proklamasi 45 , sebagai University of Petroleum memiliki orientasi dan kekhususan di bidang Migas sehingga Prodi Teknik Lingkungan sebagai prodi baru di UP45 juga memiliki kurikulum yang dikhususnya mencetak sarjana teknik lingkungan yang ahli dibidang pengelolaan lingkungan industri Migas dan Energi Baru Terbarukan. Pertumbuhan Industri Migas dan EBT yang membutuhkan perencanaan lingkungan dan menghasilkan limbah memerlukan pengelolaan lingkungan agar tetap sustain. Hal tersebut merupakan salah satu tantangan yang diharapkan dapat diselesaikan oleh lulusan Prodi Teknik Lingkungan UP45.Untuk itu, lulusan Prodi Teknik Lingkungan UP45 dibekali kompetensi dasar Teknik Lingkungan , AMDAL, Perancangan Instalasi Pengolahan Air Limbah dan Air Bersih, Perancangan Instalasi Pengendalian Udara, Perancangan Instalasi Pengolahan Limbah Padat, Teknologi Bersih, Pemrograman dan Pemodelan Lingkungan, Implementasi K3, Sistem Manajemen Lingkungan, Spesialisasi Teknik Lingkungan Migas seperti Teknologi Pengolahan Air Injeksi, Teknologi Pengolahan Limbah Pemboran, Teknologi Pengolahan B3 dan Spesialisasi Teknik Lingkungan bidang Energi Baru Terbarukan seperti Pengelolaan Lingkungan pada Sistem Energi Surya, Angin, Air, Geothermal, Biomassa (Biofuel, Biogas, Biomassa), Waste to Energy, Nuklir.
Tungku Gasifikasi TAGS UP45 hasil riset tim PSEL dan Teknik Lingkungan terpilih untuk dipresentasikan dalam Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) Riset Kebencanaan Ke-4 Tahun 2017 yang diakadakan oleh Ikatan Ahli Bencana Indonesia (IABI) di Universitas Indonesia
/0 Comments/in Uncategorized/by wahyuYogyakarta, 6 April 2017., Tim PSEL dan Teknik Lingkungan UP45 terpilih untuk mempresentasikan hasil riset Tungku Gasifikasi TAGS pada Seminar Nasional Kebencanaan BNPB IABI di Universitas Indonesi pada Mei 2017. Paper yang berjudul “Penerapan Tungku Gasifikasi Portable Sebagai Penunjang Aktivitas Bencana” dengan penulis Wira Widyawidura,S.Si,M.Eng., Habib Nurusman,S.T., M.Eng.,M.Sc, M.Noviansyah Aridito,S.Pd., M.Sc., dan Amin Nurohman, S.Pd., M.Sc. berhasil terpilih dalam Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) Riset Kebencanaan Ke-4 Tahun 2017 yang diakadakan oleh Ikatan Ahli Bencana Indonesia (IABI) di Universitas Indonesia, Jakarta. Pada pertemuan tersebut, Tim PSEL akan mempresentasikan penerapan tungku gasifikasi yang dapat digunakan untuk kondisi genting (survival) saat terjadi bencana dengan bahan bakar biomassa disekitar lokasi. Tungku gasifikasi TAGS UP45 memiliki efisiensi lebih tinggi disbanding tungku biasa, lebih sedikit asap dan lebih panas serta didesain Knockdown sehingga bisa dibongkar pasang menjadi ringkas dan dapat dibawa kemana saja. Hasil riset juga menunjukkan nyala api (flare) yang besar dan panas, serta terkadang muncul nyala api biru diakhir proses gasifikasi.
Tim PSEL UP45 dan Teknik Lingkungan terpilih mewakili Kopertis V dalam Pameran Produk dan Inovasi Unggulan Rakernas Kemenristek Dikti di UGM
/0 Comments/in Uncategorized/by wahyuYogyakarta, 31 januari 2017. Pusat Studi Energi dan Lingkungan (PSEL) UP45 didukung oleh Fakultas Teknik dan Program Studi Teknik Lingkungan terpilih mewakili Kopertis V dalam Pameran Produk dan Inovasi Unggulan pada Rakernas Kemenristek Dikti di UGM, Yogykarta. Tim PSEL yang mengikuti pameran dipimpin oleh Wira Widyawidura, S.Si., M.Eng., Habib A. Nurusman, S.T.,M.Eng dan M.Noviansyah Aridito,S.Pd., M.Sc. serta dibantu beberapa Dosen Fakultas Teknik dan Mahasiswa UP45. Dalam kesempatan tersebut, mendisplaikan dan mempresentasikan 4 Produk. Produk tersebut yakni 1.) Tungku Gasifikasi Movable – Twist Aerated Gasification Stove (TAGS) , 2.) Pyrolysis Oil dari Plastik Al-PE dengan variasi heating rate dan Minyak Pirolisis Limbah Ban, 3.) Screw eksteruder untuk briket biomassa dan briket arang 4.) Burner Pellet Biomassa 10kg/jam. Keempat produk tersebut merupakan hasil riset dan kerjasama PSEL dan Tim Prodi Teknik Lingkungan. Dalam kesempatan tersebut, Stand PSEL UP45 sempat dikunjungi oleh Menteri Ristek Dikti dan menyampaikan apresiasi atas produk-produk yang dihasilkan. Hasil positif diperoleh dari pameran salah satunya yakni adanya tindak lanjut kerjasama salah satunya dengan aplikasi Tungku Gasifikasi Limbah Biomassa untuk Pemanas Malam pada Pembuatan Batik.
Kunjungan Prodi Teknik Lingkungan ke PIAT UGM (Pusat Inovasi Agro Teknologi)
/0 Comments/in Uncategorized/by wahyuYogyakarta,4 April 2017- Program Studi Teknik Lingkungan UP45 mengadakan kunjungan ke PIAT (Pusat Inovasi Agro Teknologi) UGM dalam rangka inisiasi kerjasama khususnya pengelolaan limbah padat. Kunjungan Tim Prodi Teknik Lingkungan terdiri dari 6 Dosen Fakultas Teknik yakni Maria Ratih P.L., S.Si.,M.Sc. selaku Wakil Dekan Fakultas Teknik, M.Noviansyah Aridito, S.Pd., M.Sc. selaku Kaprodi Teknik Lingkungan, Heni Dwikurniasari S.T., M.Eng., Wira Widyawidura, S.Si., M.Eng, Syaiful Mansyur, S.T.,M.Sc., dan Enda Apriani, S.T.,M.Eng. Tim Prodi Teknik Lingkungan diterima oleh Kepala Bidang Energi dan Pengolahan Limbah PIAT UGM , Dr.Eng. Chandra Wahyu Purnomo,S.T.,M.E.,M.Eng dan diberikan penjelasan tentang fasilitas di PIAT UGM khususnya terkait Pengolaha Limbah Padat dan Biogas. Acara dilanjutkan mengunjungi fasilitas pengolahan limbah padat yakni Rumah Inovasi Daur Ulang (RINDU) dan Pengolahan Biogas. Tim Prodi Teknik Lingkungan diberikan informasi seputar fasilitas Komposting, Pirolisis, Incenerasi dan Gasifikasi serta proses pengolahan sampah dari pemilahan hingga teknologi proses. Tim Prodi Teknik Lingkungan juga ditunjukkan fasilitas Komposter dengan berbagai jenis teknologi mulai dari sistem bacth hingga continue. Selanjutnya, Tim Prodi Teknik Lingkungan diarahkan untuk mengunjungi fasilitas Biogas Kotoran Sapi. Di fasilitas tersebut, Tim Prodi Teknik Lingkungan diberikan informasi proses produksi biogas, kapasitas produksi biogas dan pemanfaatan biogas untuk penggerak mesin pencacah pakan ternak. Pada akhir kunjungan, Tim Prodi Teknik Lingkungan menyampaikan maksud inisiasi kerjasama khususnya pengolahan limbah padat untuk mendukung perkuliahan di Prodi Teknik Lingkungan UP45.
HUBUNGI KAMI
Kampus Universitas Proklamasi 45, Gedung A Lantai 2, Jl. Proklamasi no. 1, Babarsari, Sleman, Yogyakarta
Telp.: 0274485517, 085701078900
Email: [email protected]